Sunday, 19 May 2024

Tutup Pabrik Di Purwakarta Bata Mau Dipanggil Kemenperin Ini Yang Dibahas

news24xx


Tutup Pabrik Di Purwakarta  Bata Mau Dipanggil Kemenperin  Ini Yang DibahasTutup Pabrik Di Purwakarta Bata Mau Dipanggil Kemenperin Ini Yang Dibahas
https://swastikaadvertising.com/

NEWS24.CO.ID - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) akan memanggil manajemen PT Sepatu Bata Tbk (BATA) terkait penutupan operasional pabrik di Purwakarta. Pemanggilan akan dilakukan dalam waktu dekat.

Juru Bicara Kemenperin, Febri Hendri Antoni Arif mengatakan, Kemenperin meminta produsen sepatu Bata untuk memperkuat bisnis di Indonesia. Dia menegaskan, investasi pabrik di RI akan terjamin lantaran pasar domestik yang kini telah diperketat.  

Baca juga : Bahlil: Pemerintah Tak Bisa Dikibulin Swasta

"Kami sarankan perkuat lagi pabriknya di Indonesia. Kebijakan lartas (larangan dan pembatasan) itu untuk mendorong invetasi di industri alas kaki, di sektor industri yang kena lartas itu masuk," kata Febri di Kantor Kemenperin, Senin (6/5/2024). 

Febri menerangkan, pemerintah telah mengeluarkan kebijakan lartas impor untuk mengendalikan produk impor di pasar domestik. Pasalnya, dia menilai, selama ini industri alas kaki kesulitan lantaran banjir produk impor sehingga daya saing produk lokal menurun. 

Baca juga : Mantap, Pengumpulan Dana Zakat Baznas Tahun Ini Meningkat

"Pemberlakuan lartas artinya kan impor mulai agak dibatasi ya, jadi kan itu peluang pasar dalam negeri bisa diisi oleh produk alas kaki dalam negeri," tuturnya. 

Lebih lanjut, Febri menekankan, lartas impor tidak akan menghambat impor bahan baku/penolong untuk industri, justru mengendalikan agar tidak banjir di domestik, sekaligus bagian dari langkah subtitusi impor. 

Baca juga : Cuaca Bogor Hari Ini Per Jam Selasa 23 April Beda Dengan Kemarin, Ini Info BMKG

"Kembali lagi, tetap kebijakan lartas agar mereka bangun pabriknya di sini kembali dan rekrut tenaga kerja kan begitu," pungkasnya. 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat NEWS24.CO.ID News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber : rm.id





Loading...