Monday, 09 Sep 2024

Dukung Usaha Kecil Solo Kementerian Investasi Gelar Forum Pemberdayaan UMKM

news24xx


Dukung Usaha Kecil Solo  Kementerian Investasi Gelar Forum Pemberdayaan UMKMDukung Usaha Kecil Solo Kementerian Investasi Gelar Forum Pemberdayaan UMKM
https://swastikaadvertising.com/

NEWS24.CO.ID - Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) bersama dengan Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas) dan Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) Surakarta menggelar kegiatan Forum Pemberdayaan UMKM Perempuan Mandiri melalui peningkatan kompetensi. 

Hal ini dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-44 Dekranas di Wuryaningratan, Surakarta, Selasa (14/5/2024). 

Kegiatan ini juga sekaligus menjadi salah satu bagian dari rangkaian kegiatan Solo Great Sale ke-10 tahun 2024. 

Baca juga : Dubes Denmark Janji Gelontorkan Dana Investasi Kawasan Penyangga

Forum yang dihadiri oleh 300 peserta UMKM Perempuan dari Solo Raya dan sekitarnya ini, diadakan untuk meningkatkan kompetensi dan daya saing pelaku UMKM melalui pemberian materi dan diskusi perihal kiat-kiat meningkatkan bisnis usaha. 

Ketua Harian Dekranas, Tri Tito Karnavian meminta, agar semua UMKM di Solo Raya memanfaatkan momentum ini untuk meningkatkan pemasaran produknya.

“UMKM ini bukanlah usaha yang mudah karena umumnya mengalami kesulitan permodalan dan pemasaran. Terima kasih kepada Bu Bahlil Lahadalia yang telah menjembatani BKPM dan UMKM. Semoga kesulitan UMKM dapat terbantu melalui kegiatan-kegiatan ini,” ungkap Tri dalam keterangan resmi Kementerian Investasi, Rabu (15/5/2024). 

Baca juga : Dukung Literasi Digital IMCD 2024, Kemenkominfo Gelar Kampanye #MakinHepii

Acara ini turut dihadiri oleh Ketua Bidang Manajemen Usaha Dekranas Sri Suparni Bahlil, Wakil Ketua Harian I Dekranas Loemongga Agus Gumiwang dan Ketua Dekranasda Surakarta Selvi Ananda.

Sri berharap, forum ini mampu mendorong pertumbuhan jumlah UMKM Perempuan yang mandiri dan mampu bersaing di pasar global. Ia menekankan, agar para pelaku UMKM perempuan tidak segan melakukan kolaborasi untuk memaksimalkan potensi dan mengembangkan usaha.

“Pelaku UMKM Perempuan merupakan bagian yang tak terpisahkan dari struktur ekonomi kita. UMKM perempuan memiliki arti penting dalam memperkuat perekonomian secara keseluruhan,” ucapnya.

Baca juga : REI Dukung Usulan Skema Baru Pembiayaan KPR Subsidi

Ia melanjutkan, perempuan yang juga memiliki peran sebagai ibu rumah tangga, perlu saling mendukung agar mampu bersaing dalam pasar yang semakin kompetitif. Dia berharap, dengan adanya forum ini dapat melihat pertumbuhan jumlah UMKM perempuan yang signifikan. 

“Kami juga berharap forum ini menjadi pintu untuk berkolaborasi antar pelaku UMKM perempuan karena di sini kita dapat berbagi pengetahuan, pengalaman, dan strategi,” ucap Sri.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat NEWS24.CO.ID News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber : rm.id





Loading...