Friday, 26 Apr 2024

Sejak Kemarin, Kampus UIN Suska Riau Tak Ada Banyak Aktifitas

news24xx


Gedung rektorat UIN Suska Riau.Gedung rektorat UIN Suska Riau.
https://swastikaadvertising.com/

NEWS24.CO.ID, PEKANBARU - Kampus Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Syarif Kasim (Suska) Riau yang biasanya ramai dengan aktivitas mahasiswa, pegawai, dan dosen, sejak hari Rabu (18/11) siang kemarin tidak terlihat lagi. 

Hal ini akibat ada beberapa orang dosen dan pegawai kampus yang terkonfirmasi Covid-19. Dan bahkan, dalam Informasinya, Rektor pun juga terkena positif.

Penutupan sementara kampus UIN Panam di KM 15 ini, disampaikan dalam surat edaran nomor B-3170/Un.04/HM.00/II/2020 yang ditandatangi oleh Wakil Rektor 1, H Suryan A.Jamrah. 

Selain itu, juga mempertimbangkan surat edaran Menteri Agama Nomor 22 tahun 2020, yang berisi tentang sistem kerja pegawai di kementerian agama dalam perilaku hidup baru.

Dikutip dari surat edaran wakil rektor itu, berisi empat poin, yakni, yang Pertama, dilakukan penutupan kampus UIN Suska (Panam dan Sukajadi) selama 14 hari dari tanggal 18 November - 1 Desember 2020 mendatang. 

Yang kedua, selama penutupan seluruh pekerjaan dilakukan di rumah atau WFH kecuali petugas kebersihan dan keamanan. Ketiga, selama WFH seluruh dosen dan pegawai terus melakukan koordinasi terhadap seluruh staf di setiap unitnya. Dan yang keempat, pimpinan, dosen dan tenaga kependidikan selama WFH tetap berada di rumah masing-masing dan siap dihubungi setiap saat.

Disampaikan Humas UIN Suska Riau, Jasnida, bahwa Rektor UIN Akhmad Mujahidin sejak beberapa hari lalu menjalani perawatan di RS Syafira Pekanbaru. Dikatakannya akibat terkonfirmasi positif Covid-19.

Diakuinya, dirinya tidak mengetahui kabar pastinya dan juga kondisi rektor saat ini, karena tengah menjalani isolasi dan tidak diizinkan dijenguk. []

 





Loading...