Saturday, 27 Apr 2024

Seorang Warga Jatuh Dari Atas Kelok Sembilan, Diduga Akibat Terpeleset Saat Berfoto Selfi

news24xx


Tim lakukan penyelamatan seorang warga yang jatuh dari atas Kelok Sembilan, Kabupaten Limapuluh Kota. /IstTim lakukan penyelamatan seorang warga yang jatuh dari atas Kelok Sembilan, Kabupaten Limapuluh Kota. /Ist
https://swastikaadvertising.com/

NEWS24.CO.ID, LIMAPULUH KOTA - Dikabarkan salah seorang warga yang diduga hendak berfoto selfi di kawasan jalan layang Kelok Sambilan, mengalami kecelakaan dan jatuh.

Warga yang belum diketahui indentitasnya tersebut terjatuh dari jembatan paling atas di jalan layang yang terletak di Kabupaten Limapuluh Kota itu.

Dari informasi jatuhnya warga tersebut disebutkan terjadi sekitar pukul 18.00 WIB, pada Minggu (25/10/2020)

"Dari informasi masyarakat, diduga terjatuh hendak berfoto selfi di atas jalan layang. Anggota sedang di lokasi," terang Kapolres Payakumbuh, AKBP Trisno Eko Santoso, melalui Kepala Satuan Lalulintas, AKP Mazwanda, Minggu (25/10/2020) magrib tadi.

Komandan Pos Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Kabupaten Limapuluh Kota, Robi Saputra membenarkan peristiwa tersebut. Namun pihaknya belum bisa merinci.

"Korban diduga berfoto selfi di atas jalan Kelok Sambilan. Korban terjatuh dari atas jalan layang dengan ketinggian mencapai puluhan meter. Saat ini, tim gabungan tengah melakukan evakuasi terhadap korban di lokasi kejadian," kata Robi dalam keterangannya.

Selain itu, kabar jatuhnya orang dari jembatan kelok sembilan ini juga dibenarkan Kasat Lantas Polres Limapuluh Kota, AKP Mazwanda. 

Ia mengatakan bahwa seorang warga yang jatuh ini bukan karena kecelakaan lalu lintas.

"Jatuh iya, tapi bukan kecelakaan. Hanya satu orang. Tapi apakah sedang berfoto atau bunuh diri belum tahu. Tim Reskrim dan SPKT juga telah di lokasi," ungkap dia.

"Untuk identitas, belum bisa disampaikan, tapi berjenis kelamin laki-laki dan berusia antara 30-40 tahun," tukasnya. []





Loading...