Monday, 29 Apr 2024

Ini Alasan MPR Undur Waktu Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia

news24xx


Ketua MPR, Bambang Soesatyo. Ketua MPR, Bambang Soesatyo.
https://swastikaadvertising.com/

NEWS24.CO.ID -Ketua MPR, Bambang Soesatyo mengungkapkan alasan mundurnya waktu acara pelantikan Joko Widodo dan Ma'ruf Amin sebagai presiden dan wakil presiden ke waktu Minggu sore.

Salah satu pertimbangan MPR adalah untuk menghormati orang Kristen bisa beribadah ke gereja pada Minggu (20/10) pagi.


"Kenapa diundur dari jam 10.00 Wib cerdasbola menjadi jam 16.00 Wib, karena kita ingin agar saudara-saudara kita (Kristen) mendapat kesempatan bisa beribadah paginya," ungkap Bambang, Selasa (14/10).

Adapun alasan lainnya lagi, dikatakannya bahwa MPR juga tidak ingin mengganggu aktifitas masyarakat yang berolahraga di car free day di Jakarta.

"Kalo pagi, kan mengganggu masyarakat kita yang rutin berolahraga, pedagang-pedagang juga," kata politisi dari Partai Golkar itu.

MPR beharap saat pelantikan tidak ada unjuk rasa yang terjadi.
"Kalau pelantikan berlangsung khidmat, kemudian dapat dukungan seluruh rakyat, maka ada kemungkinan investor dan pengusaha luar negeri akan masuk ke Indonesia dengan tidak was-was," sebut Bambang.

Acara pelantikan Jokowi sebagai presiden periode kedua ini disebutkan akan dihadiri juga oleh kepala-kepala negara sahabat.

Hingga kini, kepala negara yang sudah memastikan untuk hadir adalah Perdana Menteri Australia Scott Marrison, dan Wapres China Wang Qishan. Selain itu Amerika Serikat juga akan mengirimkan perwakilannya.

 





Loading...