Monday, 29 Apr 2024

Meski Dilarang, Masih Banyak Warga Pekanbaru Sambut Tahun Baru dengan Pesta Kembang Api

news24xx


Masyarakat Pekanbaru tumpah ruah di RTH Putri Kaca Mayang menyambut detik-detik pergantian tahun. Foto: hadi Masyarakat Pekanbaru tumpah ruah di RTH Putri Kaca Mayang menyambut detik-detik pergantian tahun. Foto: hadi
https://swastikaadvertising.com/

NEWS24.CO.ID - Meski sudah dilarang Walikota Pekanbaru, namun masih ada warga Kota Bertuah yang menyambut malam pergantian tahun dengan pesta kembang api dan petasan.

Salah satunya seperti yang berlangsung di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Putri Kaca Mayang di Jalan Jenderal Sudirman, yang lokasinya berseberangan dengan Kantor Walikota Pekanbaru. Di tempat itu, ribuan masyarakat Kota Pekanbaru tampak berkumpul menanti pergantian tahun.

Begitu jarum jam menunjukkan pukul 00.00 WIB, tanda masuknya Tahun 2019, langit Kota Bertuah yang awalnya kelam, langsung berubah terang benderang dengan kilatan kembang api. Dentuman bunyi petasan juga terdengar saling sahut menyahut.


Read More : Anugrah Baginda asal Riau Raih 3rd Runner Up pada Kejurnas Golf Amatir 2022 di Sumut

Sebelumnya, Pemko Pekabaru sudah mengimbau masyarakat agar tidak merayakan pergantian tahun, baik berupa hiburan hingga menyalakan kembang api serta petasan dan meniup terompet, yang dapat menganggu ketertiban lingkungan.

Hingga saat ini, ribuan masyarakat di Kota Pekanbaru tampak masih tumlah ruah di jalan. Kilatan kembang api juga tampak masih bermunculan di udara. ***

NEWS24.CO.ID/RED/SIS/HADI





Loading...