Sunday, 28 Apr 2024

Gubernur Riau Instruksikan ASN Tiadakan Perayaan Saat Malam Pergantian Tahun Baru

news24xx


Gubernur Riau Wan Thamrin Hasyim Gubernur Riau Wan Thamrin Hasyim
https://swastikaadvertising.com/
Gubernur Riau, Wan Thamrin Hasyim mengingatkan seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemprov Riau, untuk tidak menggelar perayaan apa pun, saat malam pergantian tahun 2019. Hal itu termaktub dalam surat edaran yang dikeluarkan pada 28 Desember 2018. Di dalamnya disebutkan, seluruh Aparatur Sipil Negera (ASN) di lingkungan Pemprov Riau agar tidak merayakan malam pergantian tahun baru. Selengkapnya, ada 4 poin yang termaktub dalam surat edaran tersebut. Para ASN Pemprov Riau diminta melaksanakannya. Berikut ini empat poin tersebut. Pertama, tidak merayakan malam tahun baru dalam bentuk hiburan maupun menyalakan kembang api, petasan dan peniupan terompet. Kedua, dianjurkan kepada seluruh pemilik dan pengelola tempat hiburan untuk tidak membuka pada malam penggantian tahun baru. Ketiga, mengisi malam tahun baru dengan melaksanakan ibadan sesuai dengan agama masing-masing dan khusus yang beragama Islam agar melaksanakan zikir istiqasah dan doa keselamatan terhindar dari segala bencana. Keempat, kepada orangtua tidak membiarkan anak-anak turun ke jalan dan tempat hiburan yang dapat mengganggu keamanan, ketentraman dan ketertiban masyarakat. *** NEWS24.CO.ID/RED/SIS




Loading...