Thursday, 25 Apr 2024

Setelah Gubernur Anies Baswedan, Kini Giliran Wagub DKI Diperiksa Polda Metro Terkait Kerumunan Acara Habib Rizieq Shihab

news24xx


Wagub DKI Ahmad Riza Patria dicegat wartawan saat tiba di Polda Metro Jaya, Senin pagi. Wagub DKI Ahmad Riza Patria dicegat wartawan saat tiba di Polda Metro Jaya, Senin pagi.
https://swastikaadvertising.com/

NEWS24.CO.ID - Setelah Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, kini giliran Wakil Gubernur DKI Ahmad Riza Patria diperiksa Polda Metro Jaya terkait kerumunan massa dalam acara pernikahan putri Imam Besar FPI Habib Rizieq Shihab  dan acara Maulid Nabi Muhammad SAW di Petamburan. 

Wagub DKI Ahmad Riza Patria dengan sportif datang ke  Polda Metro Jaya, Senin 23 November 2020 pagi. 

Riza menjelaskan, bahwa pihaknya akan menjawab semua pertanyaan tim penyidik dengan transparan terkait dugaan tindak pidana pelanggaran protokol kesehatan Covid-19  yang terjadi di Petamburan Jakarta Pusat.

"Saya akan menjawab semua yang saya ketahui tanpa ada yang ditutup-tutupi atau dikurangi," tutur Riza, Senin (23/11/2020), seperti dilansir dari bisnis.com. 

Dia mengatakan, bahwa pihaknya juga sudah membawa semua berkas yang bisa jadi pendukung seluruh pernyataannya di hadapan penyidik Polda Metro Jaya.

 

"Staf saya sudah bawa berkas yang diminta Polda Metro Jaya. Berkas yang disiapkan yaitu pergub, kepgub, peraturan perundang-undangan," katanya.

Sebelumnya, Selasa pekan lalu,  Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan telah diperiksa dan diminta  keterangan oleh Polda Metro Jaya hampir 10 jam terkait kerumunan massa saat peringatan Maulid Nabi dan pernikahan putri Imam Besar FPI Habib Rizieq Shihab pada 14 November 2020.

Selain Anies, pihak FPI dan panitia pernikahan juga sudah dimintai keterangan oleh polisi.

N24. 





Loading...