Friday, 19 Apr 2024

Seri Terakhir MotoGP 2020, KTM Sulit Dikejar Motor Yang Lain

news24xx


Miguel Oliveira.Miguel Oliveira.
https://swastikaadvertising.com/

NEWS24.CO.ID - MotoGP Portugal seri terakhir tahun 2020 berlangsung pada Minggu (22/11/2020) dan live di Trans7 pada pukul 21.00 Wib. Dalam race kali ini pol position ditempati Moguel Olivera yang menunggangi KTM. Kemudian ditempat kedua adalah Franco Morbidelli dan selanjutnya Jack Miller.

Race kali ini dilakukan sebanyak 25 putaran. Dan usai bendera start dikibarkan, Olivera langsung menempati urutan pertama, dan diikuti Morbidelli diurutan kedua.

Balapan berlangsung sangat ketat, sehingga menyulitkan Joan Mir yang start dari posisi 20 untuk maju ke barisan terdepan. Ia kesulitan saat mengendarai motor-nya, dan akhirnya masuk ke pit pada putaran ke-16.

Rekan setim Joan Mir, Alex Rins juga kesulitan mengontrol motor Suzuki-nya untuk bersaing dengan Morbidelli dalam perebutan Runner-up. Hingga putaran ke sepuluh, ia hanya bisa menempati urutan ke-8 dari start pada posisi kesepuluh, dan akhirnya kembali merosot.

Hingga akhir lap, KTM Oliveira tidak dapat dikejar Yamaha Morbidelli dan Ducati Jack Miller.
Oliveira berhasil mengunci urutan jalannya lomba hingga finis.

Sedangkan, bagi duo pembalap Suzuki, race seri terakhir ini, menjadi catatan buruk dalam race tahun 2020. Alex Rins hanya mampu finis pada urutan ke-15 dibelakang Fabio Quartararo. 

Dan pembalap Suzuki Ecstar Joan Mir dalam race terakhir ini tidak mendapatkan poin, ia tidak melanjutkan lomba akibat masalah pada motor Suzuki-nya.

Dan klasemen terakhir MotoGP tahun 2020 ini, pada peringkat pertama masih ditempati Joan Mir dengan perolehan 171 poin, kemudian pembalap Petronas Yamaha Franco Morbidelli dengan perolehan poin 158. Ia berhasil menjadi runner-up pada race MotoGP tahun 2020 ini. Kemudian juara ketiga tahun ini adalah Alex Rins dengan perolehan 139 poin. 

Sedangkan juara race terakhir kali ini, Miguel Oliveira, hanya mendapat poin 125 pada race MotoGP tahun 2020 ini. Dan pembalap KTM lainnya, Pol Espargaro juga berhasil mempercundangi pembalap lainnya hingga menempati finis diurutan keempat. []

 





Loading...