Saturday, 20 Apr 2024

Siapa Bilang Miskin, Cadangan Batu Bara Indonesia Nomor 6 Terbesar di Dunia

news24xx


Ilustrasi industri tambang batu bara. Ilustrasi industri tambang batu bara.
https://swastikaadvertising.com/

NEWS24.CO.ID - Siapa bilang miskin. Cadangan batu bara Indonesia terbesar nomor 6 di dunia. 

Pemerintah kini tengah fokus mendorong hilirisasi komoditas tambang mineral dan batu bara.

Bukan tanpa alasan, ternyata negara ini memiliki sumber daya dan cadangan tambang mineral dan batu bara yang tidak bisa diremehkan, bahkan mencapai puluhan miliar ton.

Seperti dilansir CNBC Indonesia, Jumat, 16 Oktober 2020, Bila cadangan tersebut hanya digali dan dijual mentahnya saja tentunya tidak akan mendatangkan nilai tinggi bagi negara.

Oleh karena itu, harus ada upaya dari pemerintah untuk mendorong pelaku usaha agar meningkatkan nilai tambah dari cadangan mineral dan batu bara tersebut.

Lantas, berapa cadangan mineral dan batu bara Indonesia saat ini?

Simak rangkuman dari CNBC Indonesia berikut ini, dikutip dari data Badan Geologi, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral, per 2019.


Indonesia memiliki cadangan batu bara sebesar 37,60 miliar ton dengan sumber daya mencapai 149 miliar ton.

Sumber daya paling besar batu bara ini mengandung kalori menengah yakni 5.100-6.100 kal / gr dengan porsi sampai 59%.

Lalu, disusul dengan batu bara kalori rendah di bawah 5.100 kal / gr yang mencapai 31%. Berikutnya 7% batu bara dengan kalori tinggi antara 6.100-7.100 kal / gr, dan 3% kalori sangat tinggi di atas 7.100 kal / gr.

Cadangan batu bara RI yang berkontribusi sebesar 3,5% dari total cadangan terbukti dunia dan termasuk cadangan batu bara ke-6 terbesar di dunia setelah Amerika Serikat, Rusia, Australia, China dan India, berdasarkan data BP Statistics Review 2019.

Produksi batu bara RI terus meningkat di atas 400 juta ton per tahun sejak 2015. Pada 2015, produksi batu bara RI sebesar 461 juta ton, lalu meningkat signifikan pada 2018 yang mencapai 557 juta ton, lalu naik lagi menjadi 610 juta ton pada 2019.

Pada 2020 target produksi mencapai 550 juta ton.

N24. 





Loading...