Friday, 19 Apr 2024

Nissa Sabyan Nyanyikan Lagu Ya Tabtab di Acara Bergenre Ramadhan, Diprotes

news24xx


Nissa SabyanNissa Sabyan
https://swastikaadvertising.com/

NEWS24.CO.ID -Penyanyi Nissa Sabyan tampil pada 28 April 2020 lalu di bergenre Ramadhan di salah satu stasiun televisi nasional. Ia membawakan lagu dengan judul 'Ya Tabtab Wa Dallaa'.

Seputar lagu yang dinyanyikan Nissa itu mendadak menghebohkan dunia maya. Hingga Minggu (10/5/2020) pengguna media sosial di Facebook, Instagram, dan Twitter masih mengkritik lagu yang dinyanyikan Nissa di acara bernuansa Ramadhan itu.

Sekilas tidak ada yang salah dan tidak ada larangan Nissa menyanyikan lagu tersebut. Hanya saja kritikan disampaikan karena lagu itu dinyanyikan di tempat dan waktu yang kurang tepat.

Lagu Ya Tabtab, dari bahasa maupun irama, sepintas seperti lagu-lagu bernuansa religi, namun bila lagu itu diterjemahkan, bakal lain ceritanya. 

Dalam penelusuran news24coid, lagu Ya Tabtab bukanlah lagu bernuansa religi, melainkan lagu bertema percintaan. Lagu tersebut dipopulerkan dan dinyanyikan Nancy Ajram, penyanyi asal Libanon.

Bila di terjemahkan, lagu tersebut berisikan kegalauan sepasang kekasih, antara kemarahan bercampur emosi. Belum diketahui, entah kenapa Nissa memilih lagu Ya Tabtab untuk dinyanyikannya, yang notabene tak ada hubungannya dengan tema religi.


Berdasarkan riwayat, Nancy Ajram, dilahirkan tanggal 16 Mei 1983 dalam keluarga non Muslim, yakni kristen ortodoks di Achrafieh, Beirut, Libanon. 

Nancy pertama bernyanyi dipanggung ketika berumur 8 tahun, ia mengambil bagian dalam kontes menyanyi anak-anak di 2 stasiun TV yang terkenal di kawasan timur tengah, LBC dan Tele Liban. Dan hingga kini Nancy dikenal sebagai penyanyi pop Arab asal Lebanon.

Pada tahun 1995, tepatnya usia 12 tahun, Nancy mengambil bagian dalam variety show 'Noujoum Al Moustakbal', kompetisi televisi realitas Libanon yang menemukan bakat musik solo baru. Nancy memenangkan medali emas dalam kategori Tarab setelah menyanyikan lagu dari Ummu Kultsum.

Di usia 15 tahun atau tahun 1998 silam, Nancy sukses merilis album pertamanya 'Mihtagalak'. Sebelumnya, ia sukses membawakan lagu 'Hobbak Allam Albi el Gheere' dan 'Oulha Kelma Ala Shani'.

Tanggal 15 Februari 2006, Ya Tabtab dirilis dan dianggap album terbaik saat itu, dengan 6 video musik, 8 hits radio, dan 5 video untuk iklan. Tercatat, Ya Tabtab album ke-5 Nancy selama berkarier di dunia musik. 

Jika diamati liriknya, lagu Ya Tabtab menceritakan seorang wanita yang ngambek karena kekasihnya nggak puas dengan curahan kasih sayang yang sudah diberikan. Sampai-sampai, sang wanita udah habis kesabaran dan mau melakukan hal yang berbahaya.

Lagu Arab up beat ini memang terdengar meriah, apalagi jika diiringi musik gambus ala negeri 1001 malam. 

Dalam penampilannya, lagu Ya Tabtab paling aduhai bila dibawakan dengan cara menari perut ala hiburan malam di Arab. Nancy Ajram bahkan pernah mempertunjukan lagu ini dengan tarian perutnya. (*)

 





Loading...