Friday, 19 Apr 2024

Sudah Dua Pasien Covid-19 di Bukittinggi Dinyatakan Sembuh

news24xx


RSAM Bukittinggi.RSAM Bukittinggi.
https://swastikaadvertising.com/

NEWS24.CO.ID,BUKITTINGGI - Pihak Rumah Sakit Achmad Muchtar (RSAM) Bukittinggi menyebutkan ada dua pasien covid-19 yang dinyatakan sembuh. Hal ini dibuktikan dari hasil dua kali dilakukan swab tes.

Dua pasien ini merupakan warga Kabupaten Tanah Datar dan warga Kota Bukittinggi. Mereka sebelumnya masuk RSAM pada pertengahan bulan Februari lalu.

"Ya, benar. Ada dua pasien Covid-19 di RSAM yang sudah dinyatakan sembuh. Sebelumnya ada satu orang. Kemudian dapat kabar lagi dari Walikota Bukittinggi, ada satu lagi yang negatif dari sebelumnya positif Covid-19," ujar Kepala Biro Hubungan Masyarakat Pemerintah Provinsi Sumatera Barat Jasman Rizal dalam informasinya pada Selasa (7/5/2020).

"Saat ini masih dilakukan perawatan untuk pemulihan, belum bisa untuk dipulangkan," sebut dia.

Mewakili pasien, dirinya berharap agar warga Sumbar berdoa agar penyakit ini dihilangkan sepenuhnya pada diri pasien dan di Sumatera Barat. 

"Mari kita berdoa semoga dunsanak kita yang sedang dirawat itu sembuh. Dan tidak ada lagi yang positif di Nagari kita ini," harapnya.

Sebelumnya diberitakan bahwa pasien Covid-19 dinyatakan sembuh pertama kali di Sumbar adalah warga Kabupaten Tanah Datar. Yang bersangkutan dirawat di RSAM sejak 20 Maret 2020. Dan pasien  kedua yang dinyatakan sembuh adalah warga Kota Bukittinggi. 

Wali Kota Bukittinggi Ramlan Nurmatias juga mengonfirmasikan ada pasien yang kedua berjenis kelamin laki-laki. Dan dalam waktu satu atau dua hari ke depan pasien itu sudah diperbolehkan pulang. (*)





Loading...