Friday, 26 Apr 2024

Empat Cara Manjur Buat Aroma Miss V Lebih Segar

news24xx


IlustrasiIlustrasi
https://swastikaadvertising.com/

NEWS24.CO.ID - Bagi perempuan apalagi yang sudah berumah tangga merawat area kewanitaan agar senantiasa wangi boleh jadi adalah keseharusan. Meskipun pada dasarnya miss V bisa membersihkan dirinya sendiri, namun bukan berarti sebagai kaum hawa tidak perlu melakukan hal-hal lain untuk membuatnya tetap sehat.

Memang vagina setiap perempuan punya aroma dasar masing-masing. Dan besar kemungkinan bisa berubah-ubah, seperti menjelang periode haid, perubahan pola diet, dan sebagainya.


Nah, untuk menjaga aromanya tetap wangi dan segar, berikut empat hal mudah yang bisa lakukan.

1. Mulai dari asupan nutrisi yang tepat

Ternyata  aroma vagina bisa dipengaruhi oleh makanan dan minuman yang kita konsumsi. Untuk itu, dibutuhkan konsumsi yang segar agar aroma miss V lebih segar dan feminin. 

Seperti perbanyak konsumsi jeruk, lemon, anggur, nanas, dan dedaunan segar seperti parsley yang mengandung banyak alkalin. 

Kurangi asupan kopi, daging hewan (daging merah), cabai, alkohol, bawang-bawangan, makanan olahan, brokoloi, asparagus, dan kubis.

2. Rajin mencukur rambut kemaluan

Semakin lebat bulu kemaluan maka semakin besar merangkap keringat yang keluar alhasil  area di bawah sana menguarkan aroma yang kurang sedap. 

Terlebih lagi, kelenjar keringat yang ada di area kewanitaan merupakan kelenjar apokrin yang mengeluarkan keringat berupa kandungan lemak dan protein, bukan air dan garam. Akibatnya, saat sekresi keringat ini bercampur dengan bakteri, bau yang kurang menyenangkan pun susah dihindari.

3. Jangan malas membersihkan miss V secara benar dengan air bersih

Jangan malas untuk membersihkan vagina terutama setelah buang air, berkeringat, serta sebelum dan sesudah berhubungan seks. Kamu tidak memerlukan sabun khusus kok untuk membuatnya tetap higienis. Cukup dengan air yang bersih saja, vaginamu bisa tetap terjaga kebersihannya selama kamu juga melakukannya dengan benar.

Kalaupun ingin menggunakan sabun, pilih yang aman dan tidak mengandung pewangi. Alih-alih mendapatkan hasil yang dimau, ketidakseimbangan pH justru akan membuat vaginamu iritasi, bengkak, bahkan menimbulkan aroma yang tidak sedap.

4. Selalu membuat area genital dalam keadaan kering

Jangan membuat kesempatan untuk bakteri maupun jamur menjadikan area kewanitaanmu sebagai tempat favorit untuk berkembang. Setiap selesai dari kamar mandi, baik untuk urusan buang air kecil maupun buang air besar, pastikan kamu selalu menyediakan tisu atau handuk bersih untuk menghilangkan jejak air yang akan menjadikan area tersebut lembap. 
 





Loading...